Tuesday, December 17, 2013

Plus Minus Berbisnis Baju Kaos Bola

Sepak bola (football) atau juga dikenal dengan nama Soccer adalah cabang olahraga yang paling terkenal di dunia. Di berbagai penjuru dunia, mulai daerah perkotaan hingga di kampung-kampung terpencil, pertandingan sepak bola selalu menyedot perhatian banyak penonton. Tak pelak, bisnis yang terkait dengan sepak bola menjadi salah satu lahan usaha yang menguntungkan. Bidang usaha yang cukup potensial mendatangkan laba yang lumayan adalah bisnis pembuatan dan penjualan baju kaos (replika jersey) tim sepak bola. 

jersey barcelona fc

Setiap penggemar bola tentu memiliki tim atau pemain terfavorit. Dan untuk menunjukkan fanatismenya, para supporter dan pencinta bola membutuhkan beragam atribut, khususnya t-shirt kaos bola. Apakah anda tertarik dan berencana terjun ke bisnis konveksi pakaian ini? Mungkin ada baiknya anda simak dulu plus-minusnya berikut ini:

Kelebihan (Plus)
1. Pangsa Pasar yang Besar
Jumlah penggemar olahraga sepakbola di Indonesia sangat besar. Bahkan suporter fanatik baik kepada tim lokal maupun internasional juga banyak. Hal ini merupakan sisi positif sebagai sebuah pangsa pasar yang melimpah untuk mengeruk keuntungan. 
2. Termasuk Bisnis yang Stabil
Daya tarik lain yang membuat bisnis kaos ini terlihat menjanjikan adalah karena bisnis konveksi ini termasuk stabil. Tiap bulan selalu ada permintaan, dan akan mengalami kenaikan omzet tatkala ada event-event tertentu.
3. Gampang Memasarkan
Pangsa pasar untuk produk kaos bola ada di berbagai tempat, mulai dari wilayah perkotaan hingga ke desa-desa. Hal ini membuat anda gampang memasarkan produk anda di mana saja, mulai dari toko swalayan yang mewah, kios olahraga hingga di pasar-pasar kecil di perkampungan.

Kekurangan (Minus)
1. Terbentur Legalitas Hak Atas Kekayaan Intelektual
Sebelum anda menggeluti bisnis pembuatan baju kaos bola, anda sebaiknya memahami terlebih dahulu tentang aturan penggunaan Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI). Setiap jersey dari tim sepakbola memiliki hak paten yang dilindungi undang-undang. Jika hal ini dilanggar, maka bisa saja anda tersangkut masalah hukum. Jadi coba ajukan izin penggunaan trademark ke tim-tim bola yang akan anda buat, khususnya tim-tim lokal. Tentu ada sejumlah kompensasi yang harus anda bayarkan.
2. Adanya Segmentasi Pasar yang Beragam
Ada satu kesulitan yang harus anda pikirkan dalam bisnis penjualan t-shirt bola, yaitu adanya segmentasi pasar yang beragam. Anda harus pandai-pandai menghitung seberapa banyak penggemar Tim A di daerah X atau berapa banyak pencinta Lionel Messi di daerah Z. Jika anda salah menghitung, maka produk jersey yang anda buat tidak laku sesuai harapan.
3. Dipengaruhi Momentum Tertentu
Hal lain yang menjadi sisi minus dalam bisnis pembuatan replika kaos bola adalah sering dipengaruhi oleh moment-moment tertentu. Misalnya terjadi perpindahan (transfer) pemain dari tim A ke tim B yang kemungkinan mempengaruhi penjualan produk anda, atau adanya pergantian model jersey yang baru sehingga produk replika jersey lama anda menjadi kurang laku di pasaran. Jadi anda harus pandai-pandai melihat dan memprediksi situasi di dunia soccer!

0 comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.